5 Kopi Terkenal di Bandung versi Sepintaskopi.com, Gambar oleh Canva |
Sepintaskopi.com-Bandung dan kopi memang dua hal yang tidak dapat dipisahkan. Itulah yang menjadi salah satu alasan kopi terkenal di Bandung perlu untuk kita ulik kembali.
Kali ini tim sepintaskopi akan mencoba menuliskan tempat kopi di Bandung yang bisa kamu kunjungi.
Semoga uraian tentang kopi terkenal di Bandung ini dapat memberikan sedikit rasa penasaran tentang nikmatnya kopi legendaris bandung.
5 Kopi Terkenal di Bandung
Bandung merupakan ibukota Provinsi Jawa Barat sehingga mempunyai potensi ekonomi yang cukup tinggi. Selain itu juga terdapat kawasan dataran tinggi yang sangat cocok untuk kopi.
Hebatnya lagi kota Bandung ini terkenal dengan kopi legendarisnya yang sudah terkenal sejak lama. Lalu untuk mendalami jejak kopi terkenal di Bandung maka kita perlu ulik lagi lebih dalam.
1. Kopi Legendaris Bandung "Aroma Kopi"
Inilah salah satu kopi terkenal di Bandung tidak lain dan tidak bukan aroma kopi. Brand kopi asli Bandung ini telah berproduksi sejak tahun 1930.
Sampai saat ini brand kopi legendaris Bandung ini tidak pernah berhenti untuk memberikan yang terbaik untuk para pelanggannya. Uniknya, aroma kopi hanya menerima pelanggan yang datang ke tokonya.
Produk kopi yang dijual di "aroma kopi" ini sangat terbatas yaitu kopi arabika dan robusta. Pelanggan hanya diperbolehkan membeli biji kopi atau bubuk kopi maksimal 3 kg.
2. Toko Kopi Legendaris Bandung "Kopi Kapal Selam"
Kopi Kapal Selam sudah ada sejak tahun 1930 dan masih eksis hingga saat ini. Nama kapal selam sendiri terinsipirasi dari kepopuleran kapal selam di perang dunia II. kopinya.
Harapannya kopi kapal selam dapat menyamai kepopuleran dari kapal selam itu tadi.
Baca juga: 10 Nama Cafe Unik di Dunia Saat Ini
Terletak di Jalan Pasar Baru Barat No. 42 toko ini berproduksi. Salah satu tempat kopi di Bandung yang harus kamu jajal jika sedang berkunjung ke kota Priangan ini.
Jenis kopi yang disediakan berupa kopi arabika dan robusta. Selain itu kamu juga bisa tuh mencoba kopi dengan campuran jagung dengan rasa gurihnya yang khas.
3. Kopi Terkenal di Bandung "Kopi Javaco"
Bisa dibilang kopi javaco termasuk kopi legendaris Bandung. Pasalnya merk kopi ini merupakan yang tertua di Bandung.
Di toko kopi ini kamu dapat memesan 3 jenis kopi yaitu arabika, robusta, dan tiptop. Citarasa kopi javaco sangatlah khas karena dipilih dengan teliti dan berkualitas tinggi.
Pabrik kopi Bandung tertua ini telah menjadi bisnis turun temurun hingga generasi keempat sampai saat ini. Namun, tetap mempertahankan kualitas bahan yang digunakan.
4. Kopi legendaris bandung "Kopi Malabar"
Kopi malabar menjadi produk premium asal kota kembang ini. Emas hitam ini bisa kamu temui tepatnya di depan SMA Negeri 4 Bandung.
Sekilas di sana memang tidak ada tanda-tanda aktivitas produksi kopi, namun kamu akan disambut aroma kopi ketika pemilik membukakan pintu buat kamu.
Setibanya di toko kamu akan disambut dengan ramah. Kemudian, sang pemilik akan langsung melakukan penggilingan biji kopi buat kamu sesuai keinginan kamu.
Karakteristik rasa kopi malabar terletak pada rasa rempahnya yang tidak terlalu pekat. Selain itu juga terdapat sentuhan rasa manis yang melengkapi keistimewaan kopi malabar ini.
5. Kopi tradisional "Kopi Tjia Lie Hong"
Kesan klasik masih terasa kental pada tampilan produk kopi legendaris Bandung ini. Dibalut dengan kertas coklat menggambarkan kesederhanaan yang ingin terus dilestarikan.
Kertas coklat tersebut dinilai dapat mempertahankan kualitas terbaik kopi ini. Bahan kemasan mempengaruhi kualitas kopi. Ini sudah dibuktikan melalui penelitan yang dilakukan oleh Saolan (2021).
Baca juga: 10 Ide Nama Cafe Dan Artinya Rekomendasi Sepintaskopi.com
Kopi Tjia Lie Hong berada di Jalan Jenderal Sudirman 165. Opsi produk kopi yang ditawarkan di sini yaitu arabika, robusta, dan campuran keduanya.
Oke, itu dia tadi 5 kopi terkenal di Bandung versi sepintaskopi.com yang bisa kamu cobain.
Selanjutnya kami juga akan coba untuk membahas tentang beberapa tempat kopi di Bandung yang lainnya dengan citarasa yang lebih modern.
5 Kopi Terkenal di Bandung dengan Citarasa Modern
Nah sekarang kita akan bareng-bareng cari tau mana aja kopi terkenal di Bandung dengan citarasa modernnya. Sebenernya banyak banget coffee shop di Bandung sampai saat ini.
Tapi tim kami akan memilih 5 coffee shop yang bisa kamu cobain sahabat ngopi. Apa aja itu, yuk cek this out.
1. Aditi Coffee House and Space
Jika kamu suka dengan suasana cafe yang tenang maka aditi coffee house and space adalah pilihan yang tepat untuk kamu. Di cafe ini kamu akan disuguhi pelayanan yang ramah dengan menu-menu pilihan.
Menu kopi yang tersedia pada cafe ini antara lain flat white, v60, dan latte. Di sini kamu bisa melakukan banyak hal mulai dari nongkrong sampai ngerjain kerjaan yang terus menumpuk.
Coffe shop ini ada di Jalan Kiai Haji Ahmad Dahlan No.5, Bandung. Kalau mau cari spot foto instagramable di sini rekomended pas siang hari.
2. Sydwic Cafe
Ini adalah tempat kopi di Bandung dengan konsep modern green yang cukup unik. Di sini kamu bisa merasakan kenyamanan nongkrong yang hakiki. Menu andalan dari sidwic cafe adalah kopi susunya.
Kopi susu di sydwic cafe dibuat dari kopi arabika. Paduan antara kopi dan susunya begitu pas dan nyaman di lambung. Letak cafe ini ada di dekat Gedung Sate tepatnya di Jalan Cilaku No.63.
3. Utara Cafe
Ingin merasakan atmosfer nongkrong yang asyik sekaligus dengan kesan hijau di sini tempatnya. Utara cafe memiliki tempat yang ramah lingkungan.
Kamu bisa habiskan waktu bersama teman maupun keluarga di sebuah rumah kaca yang nyaman.
Nah, kamu juga bisa menikmati indahnya panorama Kota Bandung yang indah saat senja datang. Di sini kamu bisa menikmati menu coffee utara yang banyak direkomendasiin.
Tidak hanyaa kopi aja ada menu minuman non kopi yang banyak variannya, contohnya mojito, teh, lemon tea, dan juga bir. Penasaran? Cafe ini terletak di Jalan Dago Pakar Utara, Dago Atas.
4. Noah's Barn
Cafe ini punya suara-suara alam yang menemani kita sembari menikmati hidangan. Ya, di sini kamu akan ditemani dengan suara-suara kicauan burung yang menenangkan.
Menu makanan di sini cukup banyak pilihannya dari makanan berat sampai pada pilihan dessert. Kamu juga bisa cobain menu-menu kopinya.
5. Congo Gallery and Cafe
Congo gallery and cafe menawarkan sensasi kenyamanan di cafe. Kamu juga akan diajak untuk menikmati desain meanawan cafe ini yang terbuat dari kayu.
Tidak hanya itu saja kamu juga bisa melihat bagaimana seni perkayuan yang dapat kamu beli jika tertarik. Menu makanan yang ditawarkan juga beragam ada menu western dan juga nusantara.
Harga dari menu yang disediakan cukup terjangkau di bawah 80 ribu rupiah. Congo gallery and cafe ada di Jalan Ranca Kendal Luhur Nomor 8, Dago, Ciburial.
Nah, usai sudah beberapa tulisan tentang 5 kopi terkenal di Bandung dan 5 Kopi Terkenal di Bandung dengan Citarasa Modern. Semoga bermanfaat untuk sahabat ngopi semua.
Referensi
http://kopiaroma.id/
https://www.kompas.com/food/read/2020/10/01/191500375/6-kedai-kopi-legendaris-di-bandung-ada-yang-berdiri-sejak-1928?page=all
http://info.pikiran-rakyat.com/?q=direktori/makanan-khas-dan-jajanan/kota-bandung/toko-kopi-kapal-selam
https://www.niajaniar.com/2019/04/toko-kopi-kapal-selam-dan-kopi.html
https://www.ayobandung.com/bandung/pr-79631630/4-brand-kopi-legendaris-khas-bandung?page=3
https://katadata.co.id/intannirmala/berita/610e217ba3da4/asal-mula-kopi-malabar-yang-berkualitas-dengan-cita-rasa-khas
http://eprints.unm.ac.id/20372/
https://masoemuniversity.ac.id/berita/mengenal-5-merek-kopi-%E2%80%98jadul%E2%80%99-di-bandung-yang-masih-eksis-hingga-kini.php
https://pergikuliner.com/restaurants/bandung/sydwic-cilaki
https://www.traveloka.com/id-id/restaurants/indonesia/detail/utara-cafe-78868
https://traveling.bisnis.com/read/20180808/223/825772/menikmati-kota-bandung-di-malam-hari-dari-utara-cafe
https://tempatwisatadibandung.info/congo-cafe-bandung/
Komentar
Posting Komentar